Berita
Berita Daerah
Berita Nasional
Kolaka
RAKOR PENANGGULANGAN KEMISKINAN DAERAH KABUPATEN KOLAKA TAHUN 2025
APERO FUBLIC I KOLAKA. – Pemerintah Kabupaten Kolaka menggelar Rapat Koordinasi Penanggulangan Kemiskinan Daerah Tahun 2025, yang dibuka secara resmi oleh Sekretaris Daerah Kolaka, Akbar, S.Sos. Kamis, (06/11)
Dalam arahannya, Sekda menegaskan bahwa pengentasan kemiskinan merupakan prioritas utama pembangunan Kabupaten Kolaka, sebagaimana termuat dalam Misi 3 RPJMD dan dijabarkan melalui Prioritas 4 dan Prioritas 9 Program Pembangunan Beramal.
Akbar menjelaskan, bahwa pemerintah daerah telah meluncurkan sejumlah program unggulan Bupati Kolaka yang berorientasi pada perlindungan sosial, peningkatan kesejahteraan, akses pendidikan, ketahanan pangan, dan pemberdayaan ekonomi masyarakat.
Program tersebut meliputi Kartu Kubisa Beramal, Kartu Pintar Beramal, Kartu Sehat Beramal, Kartu Tani Beramal, Kartu Perikanan Beramal, Program Semarak Beramal, serta berbagai inovasi lain seperti Ambulance Beramal, beasiswa pendidikan, bantuan tokoh agama, hingga pembangunan jalan desa.
Melalui program-program ini, pemerintah daerah menegaskan komitmennya untuk memastikan masyarakat miskin, rentan, petani, nelayan, pelajar, serta kelompok disabilitas mendapatkan akses layanan dan kesempatan yang lebih baik dalam meningkatkan taraf hidup.
Sekda juga memaparkan capaian positif penurunan kemiskinan di Kabupaten Kolaka.
Tingkat kemiskinan berhasil turun dari 11,80% (2023) menjadi 11,67% (2024), dan per Oktober 2025 kembali turun signifikan menjadi 10,19%, melampaui target RPJMD 2025 sebesar 10,50%. Sementara itu, kemiskinan ekstrem juga menurun dari 1,80% (2023) menjadi 1,30% (2024).
Di hadapan peserta rakor, Sekda menyampaikan apresiasi kepada seluruh perangkat daerah atas dedikasi dan kerja keras dalam pelaksanaan program pengentasan kemiskinan.
“Penanganan kemiskinan membutuhkan sinergi pemerintah, masyarakat, dan dunia usaha untuk mewujudkan Kolaka yang berkeadilan, maju, dan unggul.” Ujarnya
Menutup sambutannya, Sekda mengajak seluruh pihak untuk terus memperkuat koordinasi dan komitmen dalam mencapai target penurunan kemiskinan di Kabupaten Kolaka demi kesejahteraan seluruh masyarakat.
Editor. Tim Redaksi
Source. Dinas Kominfo Kabupaten Kolaka
Sy. Apero Fublic
Via
Berita

Post a Comment